Monitoring Pemanfaatan Lahan tidur di Wilkum Polsek Seluma Timur di Desa Rawa Sari.
Monitoring Pemanfaatan Lahan tidur di Wilkum Polsek Seluma Timur di Desa Rawa Sari.
Seluma - Kamis (27/04/2025) pukul 10.00 sampai dengan 11.30 Wib Bhabinkamtibmas Polsek Seluma Timur Aiptu Ahmad Asrori yang juga selaku Polisi Penggerak Ketahanan Pangan melaksanakan giat monitoring atau pengecekan lahan persiapan panen raya di Lahan perkebunan Singkong di Desa Rawa sari Kec. Seluma Timur Kab. Seluma.
Rincian lahan tersebut diatas
Luas lahan : 500 meter sudah tertanam
Jenis tanaman : Singkong
Status Tanah : hak milik Pribadi
Perkembangan Tanaman pada saat dilakukan monitoring atau pengecekan sampai dengan saat ini tanaman tumbuh menunggu waktu dipanen.
Kapolsek Seluma Timur Iptu Hendra Yanto, SH menyampaikan "Bahwa untuk mendukung suksesnya program Ketahanan Pangan, personil Polsek Seluma Timur ditunjuk sebagai Polisi penggerak Ketahanan Pangan dan wajib bermitra dengan masyarakat serta melakukan pembinaan dalam penananam tanaman pangan."
“Dengan keterlibatan Polri bersinergi dengan instansi terkait dalam kegiatan seperti ini, masyarakat diharapkan semakin termotivasi untuk terus mengembangkan potensi pertanian yang dimiliki dalam mendukung Program Pemerintah Swasembada Pangan” jelas Kapolsek Seluma Timur.