Polres Seluma siap sukseskan program Kapolda Bengkulu Satu Desa Satu hektar untuk ketahanan pangan
TBnews, Seluma - Polres Seluma Polda Bengkulu Melaksanakan Kegiatan Zoom Metting Program Pekarangan Pangan Lestari dan penanaman serentak bibit jagung program Kapolda Bengkulu Satu desa satu hektar untuk mendukung ketahanan pangan dalam program astacita Presiden RI.
Senin (24/02/2025).
Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prastyo,S.I.K,M.H didampingi Dandim Seluma, Kadis Pertanian Seluma, PJU Polres, Kapolsek Sukaraja, Camat Sukaraja, Kades Sarimulyo, personil Polsek dan Polsek serta warga masyarakat desa Sarimulyo melaksanakan kegiatan penanaman serentak bibit jagung program Kapolda Bengkulu Satu desa satu hektar untuk mendukung ketahanan pangan dalam program astacita Presiden RI yang didahului dengan zoom meeting bergabung dengan Mabes dan Polda Se Indonesia dalam program Pekarangan Pangan Lestari.
Kegiatan Ini diawali dengan mendengarkan arahan Kapolda Bengkulu melalui sarana zoom meeting dimana Kapolda Bengkulu melaksanakan kegiatan di wilayah hukum Polres Bengkulu Utara.
Setelah arahan Kapolda , dilanjutkan penanaman bibit jagung untuk lahan seluas Satu Hektar di lokasi kebun warga masyarakat di Desa Sari Mulyo kecamatan Sukaraja.
Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prastyo,S.I.K,M.H M. Mengungkapkan “Penanaman jagung serentak 1 Desa 1 Hektar merupakan program Bapak Kapolda Bengkulu untuk mendukung ketahanan pangan nasional. Dan Polres Seluma Siap mendukung Program itu dan diharapkan nanti akan bermanfaat untuk warga masyarakat".
#Kapolda Bengkulu, #Irjen Pol. Anwar.S.I.K.,M.Si. #Korbimmas Baharkam Polri, #Kabid Humas Polda Bengkulu, #Kombes Pol Andy Pramudya, #Polres Seluma, #Akbp Arif Eko Prastyo,SIK.MH #Polsek Sukaraja, #Polsek Seluma Timur, #Polsek Talo,#Polsek Semidang Alas, #Polsek Semidang Alas Maras, #Humas Seluma
#swasembadapangan #ketahananpangan#motivatoraksiketahananpangan #Polrimendukungketahananpangan#polisicintapetani #polresselumaPoldabengkulu#Bengkulu